Resep Sayur Nangka Muda Sederhana, Enak dan Mudah Membuatnya di Rumah
September 12, 2023

Resep Sayur Nangka Sederhana, Mudah dan Enak

Nangka adalah nama sejenis pohon, sekaligus buahnya. Pohon nangka termasuk ke dalam suku Moraceae; nama ilmiahnya adalah Artocarpus heterophyllus. Dalam bahasa Inggris, nangka dikenal sebagai jackfruit.

Nangka termasuk buah yang mengandung banyak serat. Sehingga mengkonsumsi nangka secara teratur mampu mencegah sembelit. Selain itu, serat yang terkandung dalam nangka juga baik untuk kesehatan pencernaan lainnya, seperti mengurangi risiko kanker usus, kembung, dan lain sebagainya.

Buah nangka muda disebut tewelatau gori, biasa digunakan sebagai bahan baku masakan khas Yogyakarta yaitu gudeg,selain gudeg buah nangka muda juga bisa dijadikan menu masakan lainya seperti tumis,sayur,gulai dan lain sebagainya sesuai selera Masing-masing.

Untuk kali ini kita akan membuat sayur nangka Sederhana yang tidak terlalu sulit. Bunda dirumah hanya butuh mencampurkan beberapa bahan yang digunakan. Bahan-bahan yang digunakan pun sangat mudah untuk ditemukan. 

 

Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat sayur nangka:

Nangka Muda – 500 gram

Santan Kental – 300 ml

Santan Cair – 500 ml

Daun Salam – 3 lembar

Daun Jeruk – 3 lembar

Serai – 1 batang

Bawang Merah – 5 siung

Bawang Putih – 3 siung

Cabai Merah – 7 buah

Kunyit – 1 ruas

Lengkuas – 1 ruas

Jahe – 1 ruas

Kemiri – 2 butir

Ketumbar – 1 sdm

Garam – Secukupnya

Gula – Secukupnya

Merica – Secukupnya

 

Cara Membuat Sayur Nangka:

Potong-potong nangka sesuai selera dan bersihkan hingga getahnya hilang.

Rebus nangka yang sudah bersih dengan api sedang sampai empuk. Setelah matang, sisihkan.

Haluskan 5 siung bawang Merah  3 siung bawang putih, 6 buah cabai merah, 1 sdm ketumbar, San 2 butir ketumbar. Tambahkan lengkuas, kunyit, dan jahe masing-masing 1 ruas. Haluskan secara merata.

Tumis bumbu halus tersebut hingga harum.

Masukkan 3 lembar daun salam, 3 lembar daun jeruk dan 1 batang serai yang telah digeprek. Aduk hingga merata.

Masukkan potongan nangka yang telah direbus sebelumnya.

Tambahkan 500 ml santan cair dan masak dengan api kecil hingga kuah santan menyusut.

Setelah kuah santan menyusut, tambahkan gula, merica, dan garam secukupnya. Aduk secara merata.

Masukkan 300 ml santan kental secara perlahan seraya terus diaduk hingga merata.

Masak hingga mendidih dan jangan lupa untuk koreksi rasa.

Setelah matang, matikan api dan sajikan.

Selamat Mencoba Bunda.

Categories: Food, Travel Tags: #manila, #asia